BANDA ACEH – Koordinator Gerakan Anti Korupsi (GeRAK) Aceh, Askhalani, meminta Gubernur Aceh Muzakir Manaf alias Mualem dan Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Zulfadhli segera mencopot M Nasir dari jatbatan Sekretaris Daerah Aceh. Nasir dinilai gagal menjalankan peran strategis dalam penanganan bencana.
“Lambannya penyaluran anggaran Belanja Tidak Terduga, lemahnya koordinasi lintas SKPA, serta minimnya pengetahuan Nasir tentang kebencanaan harusnya jadi pertimbangan gubernur dan Ketua DPRA mencopot yang bersangkutan,” kata Askhalani, Kamis, 18 Desember 2025.
Askhalani mengatakan Nasir seharusnya bisa lebih cepat menetapkan anggaran kebencanaan untuk proses tanggap darurat. Sehingga proses penanganan, seperti penyaluran logistik dan pembukaan kawasan terisolasi dapat segera diselesaikan.
Askhalani mengatakan tanpa ketersediaan anggaran, beribu rapat yang dipimpin Nasir untuk membahas penanganan tanggap darurat ridak bakal berefek. Namun anggaran itu baru tersedia setelah 20 hari banjir besar berlalu.
Ini berarti para penyintas banjir besar harus menunggu lebih lama untuk mendapatkan bantuan yang seharusnya mereka segeea dapatkan. Askhalani menilai Nasir tak mampu mengimbangi gerak Mualem dalam menangani dampak banjir besar ini.
Selain itu, komunikasi Nasir, sebagai sekda, dengan Satuan Kerja Pemerintah Aceh seharusnya dapat terjalin lebih intens. Demikian juga dengan bupati dan wali kota, terutama selama fase tanggap darurat ini. Selama ini, kata Askhalani, peran itu dipikul sendiri oleh Gubernur Aceh.
“Gubernur Aceh pontang-panting, bergerak cepat, mengonsolidasikan banyak hal di lapangan,” kata Askhalani. “Seharusnya beban itu juga dipikul sekda.”
Askhalani mengingatkan Mualem untuk menangani bencana ini secara cepat dan tepat. Tanpa penanganan tepat, bencana alam ini bakal jadi bencana kemanusiaan.
Mualem, kata Askhalani, perlu menunjuk orang yang tepat untuk menduduki jabatan itu, saat ini. Apalagi di masa hadapan, Aceh bakal berhadapan dengan sedangkaian persoalan pelik dalam fase pemulihan dan rehabilitasi serta rekomstruksi. Sosok itu, kata Askhalani, bukan Nasir.***
Tulisan ini telah tayang di AJNN.net dengan judul “Bakal Jadi Bencana Kemanusiaan, GeRAK Aceh Minta Mualem Ganti Sekda Aceh”, klik untuk baca: https://www.ajnn.net/news/bakal-jadi-bencana-kemanusiaan-gerak-aceh-minta-mualem-ganti-sekda-aceh/index.html
